Hormati Penyelidikan Soal Dana Sponsorship MXGP, Management Baru Bank NTB Syariah Fokus Pelajari Kasus yang Ada -->

Hormati Penyelidikan Soal Dana Sponsorship MXGP, Management Baru Bank NTB Syariah Fokus Pelajari Kasus yang Ada

Rabu, 12 November 2025, Rabu, November 12, 2025

 


FOTO. Kantor Bank NTB Syariah di Jalan Udayana, Kota Mataram. 


















MATARAM, BL – Isu yang kini berhembus terkait guarantee letter dan klaim pembayaran vendor yang belum dibayarkan pada ajang balap internasional (MXGP), menuai respon Bank NTB Syariah. 


Corporate Communication PT Bank NTB Syariah M Ridwan Kurnia angkat bicara terkait hal itu. Menurutnya, sejauh ini pihaknya telah melakukan langkah-langkah internal yang kini sedang dijalankan oleh manajemen.


Di mana, Bank NTB Syariah memegang teguh prinsip Good Corporate Governance (GCG) sebagai landasan utama dalam menjalankan seluruh kegiatan bisnisnya.


“Kami menjunjung tinggi transparansi dan kepatuhan dalam setiap langkah. Semua keputusan, termasuk dalam kegiatan promosi dan sponsorship. Serta, berorientasi pada sinergi positif dengan program pembangunan daerah NTB,” ujar Ridwan dalam pesan tertulisnya, Rabu 12 November 2025.


Pihaknya menegaskan akan tetap kooperatif atas proses penyelidikan yang kini dilakukan oleh aparat penegak hukum. 


Bahkan, management menghargai proses yang kini berjalan. 


"Kami percaya pada asas praduga tak bersalah dan akan memberikan informasi yang dibutuhkan secara transparan dan bertanggung jawab," tegas Ridwan.


Lebih lanjut dikatakannya bahwa prinsip utama dalam setiap aktivitas bisnis dan kerjasama adalah taat asas Good Corporate Governance (GCG), termasuk dalam penyaluran dana promosi dan sponsorship, terus dikedepankan Bank NTB Syariah selama ini. 


Apalagi, kata Ridwan, management baru kini fokus melakukan konsolidasi internal dan pendalaman data secara menyeluruh terkait isu-isu yang muncul. Mulai Guarantee Letter.


Di mana, proses pendalaman mengenai keberadaan dan keaslian guarantee letter yang beredar. 


"Manajemen saat ini baru menjabat dan perlu mempelajari secara detail dokumen yang diterbitkan sebelumnya," ucapnya. 


Menyinggung  dugaan pembayaran atau klaim vendor. Ridwan juga perlu meluruskan bahwa hubungan dan pembayaran terkait sponsorship dilakukan dengan pihak Event Organizer (EO), dalam hal ini PT SEG. 


"Dan, pembayaran kepada vendor diselesaikan sesuai dengan perintah bayar dari pelaksana yang telah disepakati," katanya lantang. 


Ridwan menambahkan bahwa manajemen baru Bank NTB Syariah, kini berkomitmen untuk memastikan tata kelola perusahaan berjalan dengan baik dan transparan.


Karena itu, lanjutnya, tahap konsolidasi untuk memahami secara menyeluruh masalah yang terjadi juga perlu dilakukan.


"Komitmen kami jelas mematuhi hukum, mengedepankan tata kelola yang baik (GCG), dan memastikan setiap kegiatan bersinergi positif dengan program Pemerintah Provinsi NTB untuk kemaslahatan masyarakat," tandas M Ridwan Kurnia. (R/L..).

TerPopuler